LAHAT,Sahabatsiber,com - Pemerintah Desa Mangun Sari, Bersama Polsek Jarai Gelar Vaksinasi tahap dua yang bertempat di kantor Desa Mangun Sari Kecamatan Jarai Kabupaten Lahat, Sabtu, (12/02/22)
Menurut Kepala Desa (Kades) Mangun Sari, hari ini kita bekerjasama dengan Polsek Jarai mengadakan vaksinasi dan ini vaksin dosis ke 2 dan alhamdulillah kegiatan berjalan dengan lancar," tutur Ripiansa
Dengan semakin banyaknya masyarakat Desa Mangun Seri yang telah divaksin, dapat membantu tingkat penurunan penularan Covid-19.
" Kami sebagai Pemerintah Desa sangat bersyukur masyarakat Mangun Sari antusias terhadap program vaksinasi. Semakin banyak yang divaksin maka Herd Immunity akan segera terwujud ", tutup Kades Ripiansa.
Ditempat yang sama Kapolsek Jarai AKP Indra yang turut hadir pada kegiatan vaksinasi, mengatakan, " vaksinasi yang saat ini dilaksanakan, sudah pada tahap 2, ini juga masih dalam rangkaian kegiatan vaksinasi Mobile Polres Lahat untuk menciptakan herd immunity khusus nya di Kecamatan Jarai.
" Harapannya, agar masyarakat tetap antusias untuk divaksin, karena selain untuk kebutuhan mereka, nanti bisa juga membantu perekonomian Indonesia secara umum, karena di kedepankan nantinya, vaksin itu betul betul membawa dampak yang positif, kemudian, saat ini, kita sudah menyasar ke anak anak tingkat sekolah, untuk memaksimalkan vaksin ditingkat pelajar untuk mengimbangi kegiatan tatap muka.
" Selain itu, kita juga akan menyasar ke tiap tiap Desa. Alhamdulillah, saran dan respon pak kepala desa bagus", Ungkap Kapolse Jarai AKP Indra (Tahrim)
No comments:
Post a Comment