Wednesday, December 15, 2021

Tim Kecamatan Lahat Kota Lakukan Monev Pembangunan Dana Kelurahan Bandar Jaya


LAHAT,Sahabatsiber,Com - Kecamatan Kota Lahat melakukan Evaluasi dan Monitoring (Monev) realisasi Dana Kelurahan di Kelurahan Bandar Jaya, Kecamatan Lahat, Kabupaten Lahat, Rabu, (15/12/21) 

Hadir mendampingi Camat Lahat, Gemris Palo, S.IP, MM diwakili Sekcam Lahat, Damhari, SE, MM yakni Lurah Bandar Jaya, 

Mirza Putra S. STP, Sektaris Lurah, Hendrik, SE dan PPTK Dana Kelurahan Bandar Jaya, Andra.Hadir juga dari pihak Koramil Kota dan Polsek Kota 

Damhari, SE, MM menyampaikan, Monev yang dilakukan pihaknya ini, untuk mengetahui dan memastikan bahwa alokasi dana kelurahan telah dilaksanakan sesuai dengan ketentuan.

Adapun sasaran dari monitoring dan evaluasi ini lanjut dia, adalah pelaksanaan Kegiatan Pembangunan Sarana dan Prasarana Kelurahan dan Pemberdayaan Masyarakat khususnya di Kelurahan Bandar Jaya yang meliputi perencanaan, pelaksanaan dan pelaporan dana kelurahan.

" Ini merupakan wujud komitmen Pemerintah Pusat dalam membantu Pemerintah Daerah untuk meningkatkan pelayanan publik di tingkat kelurahan adalah dengan memberikan Dana Kelurahan yang lebih tepat disebut dengan Dana Alokasi Umum (DAU) Tambahan. DAU tambahan yang diberikan sejak Tahun 2019 ini merupakan dukungan pendanaan bagi kelurahan di Kabupaten dan Kota dalam pelaksanaan kegiatan pembangunan sarana dan prasarana kelurahan dan kegiatan pemberdayaan masyarakat kelurahan," jelasnya. 

Sementara Itu Lurah Bandar Jaya Yakni sangat mengapresiasi Tim Monev dari Kecamatan Lahat Kota, dengan adanya Monev ini kami pihak kelurahan jadi tau apa saja yang kurang dari segi pembangunan fisik dan non fisik. Apabila ada yang kurang volume pembangunan akan segera kami evaluasi secepetnya ", pungkasnya (MC) 


No comments:

Post a Comment