LAHAT, Sahabat Siber, com - Dalam rangka meningkatkan derajat kesehatan lansia untuk mencapai masa tua yang bahagia dan berdaya guna dalam kehidupan keluarga dan masyarakat maka dibentuklah Posyandu Lansia. Posyandu lansia adalah pos pelayanan terpadu untuk masyarakat usia lanjut di suatu wilayah tertentu yang sudah disepakati dan digerakkan oleh masyarakat, dimana mereka bisa mendapat pelayanan kesehatan.
Salah satu posyandu lansia yang ada di Desa Padang Bindu, Kecamatan Mulak Sebingkai, Kabupaten Lahat terus melaksanakan program Posyandu Lansia, Rabu, (15/06/22).
Posyandu lansia ini mencakup sasaran lansia yang ada di Desa Padang Bindu. Para lansia sangat antusias untuk mengikuti posyandu lansia karena bisa mendapatkan pelayanan kesehatan seperti timbang badan, pengukuran tinggi badan, pengukuran tekanan darah dan pemeriksaan laborat gratis (cek asam urat, kolesterol, gula darah) serta pemberian PMT lansia", ucap Pjs Kades Padang Bindu Boby Eduar, SE.
Dalam masa pandemi seperti ini para peserta posyandu lansia tetap mematuhi protokol kesehatan dengan mencuci tangan, memakai masker dan menjaga jarak", kata Boby Eduar. (Tahrim)
No comments:
Post a Comment