SAHABATSIBER, PAGAR GUNUNG - Bupati Lahat, H Cik Ujang SH dan Wakil Bupati Lahat H Haryanto SE MM, disambut antusias masyarakat dari empat kecamatan, jumat (24/11).
Bertempat Kantor Camat Pagar Gunung, kegiatan silaturahmi Bupati Lahat ini dihadiri masyarakat dari Kecamatan Lahat Selatan, Mulak Sebingkai, Mulak Ulu dan Pagar Gunung.
Sontak kegiatan Bupati Lahat disambut antusias oleh masyarakat empat kecamatan tersebut. Dimana, selama kepemimpinan Cik Ujang sebagai Bupati Lahat, sudah sangat banyak pembangunan infrastruktur di empat kecamatan tersebut.
"Terima kasih Bupati Lahat, karena di Kecamatan kami dan tiga kecamatan lainnya, sudah banyak kemajuan, khususnya di segi pembangunan," ujar salah satu masyatakat Pagar Gunung, Fitri.
Dengan banyaknya pembangunan tersebut, Bupati Lahat, H Cik Ujang SH hanya berpesan kepada masyarakat untuk merawat dan menjaga bangunan yang sudah ada.
Sementara itu, Camat Pagar Gunung, Elsye Hartuti SSTP MM mengucapkan terima kasih kepada Bupati Lahat beserta rombongan yang telah hadir di Kecamatan Pagar Gunung.
"Tentu ini menjadi kebanggaan bagi kami, karena mewakili beberapa kecamatan sebagai tuan rumah. Kami mewakili masyarakat Kecamatan Pagar Gunung mengucapkan terima kasih atas kunjungannya di Kecamatan kami," katanya.
Selain kegiatan silaturahmi Bupati Lahat dengan masyarakat, Bupati Lahat melanjutkan kegiatan safari jumat. Dengan melaksanakan sholat jumat di Desa Karang Agung.
Selain itu, kegiatan silaturahmi ini juga ada kegiatan pembuatan KTP, KK dan Akte Kelahiran yang membuat kunjungan Bupati Lahat ini memberikan azas manfaat ke masyatakat sekitar. (Ir22)
No comments:
Post a Comment