![]() |
"Uang tersebut diberikan tidak secara tunai melainkan diberikan dalam bentuk tabungan dengan tujuan mendidik anak-anak untuk gemar menabung. Kegiatan tersebut bertempat di Bank BRI Lahat pada hari Senin, (17/07/23).
Kejari Lahat Gunawan Sumarno, SH MH melalui Kasi Inteljen Zit Muttaqin SH MH menjelaskan, progam " Ayo Menabung uang merupkan persiapan masa depan. Gerakan ayo menabung ditujukan untuk meningkat kesadaran pelajar dan masyarakat akan pentingnya kebiasaan menabung sejak usia dini",kata Zit Muttaqin.
Lebih lanjut ia menerangkan, di Hut HBA Ke-63 Tahun, Kejaksaan Negri Lahat memberikan bantun kepada anak-anak pegawai Kejaksaan sebanyak 20 orang yang mendapatkan prestasi di sekolahnya masing-masing", terang Kasi Inteljen Kejaksaan Negri Lahat.
Ia juga berpesan kepada para pelajar bahwa pengelolaan keuangan adalah kemampuan yang penting dimiliki sejak dini, kemampuan memahami produk jasa keuangan dan pengelolaan keuangan merupakan satu kunci kesuksesan kalian dimasa yang akan datang", pungkasnya (Benz Tahrim)
No comments:
Post a Comment